Gunung Burangrang

on Jumat, 11 Februari 2011

Gunung Burangrang merupakan salah satu gunung yang terdapat di kawasan Bandung Utara. Gunung Burangrang memiliki ketinggian 2.054 mdpl (meter dari permukaan laut). Gunung ini bukanlah gunung berapi sehingga tidak memiliki kawah. Untuk mendaki gunung ini tidaklah terlalu sulit karena hanya membutuhkan waktu sekitar 3 – 4 jam dari kaki gunung sehingga pendaki tidak perlu membawa keperluan logistik yang terlalu banyak.
Jika ingin melihat sunrise sebaiknya pendaki berkemah di kaki gunung dan memulai pendakian sekitar jam 2 atau jam 3 dini hari. Karena selama jalur pendakian tidak terdapat sumber air maka sebaiknya keperluan air sudah dipersiapkan sejak di kaki gunung.
Jalur pendakian bisa dikatakan relatif karena terkadang kita harus melewati tanjakan yang dahsyat namun setelah itu jalur menurun, lalu kemudian menanjak lagi. Saat mendaki gunung ini kita perlu berhati-hati karena terkadang di sebelah kiri-kanan terdapat jurang. Selain itu terdapat beberapa titik dimana jalurnya lumayan licin.

0 komentar:

Posting Komentar